BANDUNG, UNIKOM – Gelaran Seminar Tugas Akhir / Skripsi yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya oleh Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) & Desain Grafis (DG) Unikom, akhirnya kembali digelar sebagai persiapan sidang Tugas Akhir / Skripsi Tahun Akademik 2019/2020. Meski dilaksanakan secara virtual dampak dari Pandemi COVID-19, tak menyurutkan semangat para peserta seminar tersebut. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Program Studi Desain Grafis Unikom Deni Albar, M.Ds., Koordinator Tugas Akhir/ Skripsi Ivan Kurniawan, S.Sn., M.Ds., serta para dosen di lingkungan Prodi DKV & DG Unikom. Sebanyak 131 peserta yakni mahasiswa peserta Tugas Akhir/Skripsi Prodi DKV & DG Unikom dan umum [...]